Penataan barang menjadi salah satu hal yang penting untuk diperhatikan di sebuah toko retail, khususnya toko retail berskala besar. Saat ini ada banyak sekali metode yang dapat dipilih untuk instore display. Selain memperhatikan desain-desain display atau rak, hal lain yang tidak kalah penting untuk diperhatikan adalah memastikan ketersediaan shelf divider atau sekat rak.
Shelf divider merupakan sekat yang dibuat dengan desain khusus untuk mengelompokkan barang-barang yang dipajang di toko. Sekat-sekat tersebut perlu dipasang di rak toko yang berukuran panjang dan tinggi. Tentunya penggunaan sekat ini akan memberikan banyak manfaat selain meningkatkan estetika dari interior toko.
Manfaat Penggunaan Shelf Divider di Toko
Ada beberapa manfaat yang akan didapatkan ketika menggunakan shelf divider atau sekat pada rak yaitu sebagai berikut
-
Membedakan Produk Berdasarkan Ukuran
Shelf divider dapat digunakan sebagai sekat untuk produk-produk dari merek yang sama tetapi memiliki ukuran yang berbeda. Sebagai contoh, sebuah rak memajang produk kecap dari brand yang sama. Sekat tersebut dapat dipasang untuk mengelompokkan produk berdasarkan ukurannya misalnya untuk kemasan sachet, kemasan pouch, kemasan botol kecil, dan kemasan botol besar. Jadi setiap produk yang dibatasi oleh sebuah sekat memiliki ukuran yang sama.
-
Membedakan Produk Berdasarkan Merek Untuk Produk Sejenis
Selain digunakan untuk memisahkan produk berdasarkan ukurannya, sekat rak juga dapat digunakan untuk mengelompokkan produk berdasarkan mereknya. Sebagai contoh, sebuah rak memajang produk susu dari beberapa merek. Sekat-sekat dapat dipasang untuk memisahkan antara satu merek dengan yang lain.
-
Memudahkan Konsumen Menemukan Produk Sesuai Kebutuhan
Dengan pengelompokkan produk-produk yang jelas atau adanya desain khusus pada sekat rak, hal ini akan memudahkan konsumen untuk menemukan produk yang mereka cari baik dari segi merek maupun ukuran yang dikehendaki.
Tips Membuat Shelf Divider
Shelf divider untuk toko ritel saat ini tidak hanya sekedar menggunakan sekat atau kertas biasa tetapi sudah dapat dikustomisasi menjadi berbagai macam desain sehingga tampilannya terlihat lebih menarik dan dapat mendukung instore display. Bagi Anda yang berniat untuk membuat shelf divider berikut ini adalah beberapa tips yang perlu diperhatikan sebelum memesannya dari jasa branding.
-
Bentuk
Selama ini sekat rak identic dengan bentuk persegi biasa yang membosankan. Sekarang, Anda dapat membuat shelf divider dalam berbagai macam desain dan bentuk yang menarik. Dengan bentuk yang berbeda, rak tempat untuk memajang produk dari brand Anda akan terlihat menonjol dan mampu menarik perhatian konsumen.
-
Ukuran
Hal selanjutnya yang perlu diperhatikan adalah ukuran. Ukuran shelf divider tersebut dapat disesuaikan dengan ukuran rak. Pastikan divider tersebut memiliki ukuran yang proporsional dengan rak sehingga tidak terlihat terlalu kecil atau terlalu besar.
-
Warna
Pemilihan warna juga menjadi hal yang tidak kalah penting untuk diperhatikan. Saat ini divider tidak hanya bisa dibuat dengan warna polos tetapi dapat dicetak dengan gambar atau desain yang sesuai dengan brand produk Anda. Dengan desain dan warna yang menarik, sekat tersebut tentunya juga dapat menambah estetika dari rak tersebut.
Demikian sedikit informasi mengenai shelf divider atau sekat rak untuk toko. Kehadiran sekat untuk instore display ini tentunya tidak hanya sekedar berfungsi sebagai sekat pemisah antar produk tetapi juga dapat menjadi unsur pendukung estetika dari sebuah toko sekaligus media promosi karena dapat dicetak dengan desain sesuai produk yang ditawarkan.