Tahukah Anda kalau sebenarnya ada berbagai jenis proyek corporate interior design and construction? Dengan begitu, Anda pun dapat memilih apa jenis jasa yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda. Misalnya untuk store branding, interior kantor alias office interior, atau untuk venue di luar, seperti di stadion.
Dan meskipun proyek corporate interior design and construction memberikan hasil yang terlihat menarik secara visual, sebenarnya proyek seperti ini tidak sebatas pada nilai estetisnya saja, lho! Sebab, masih ada faktor-faktor lain yang tak kalah pentingnya dan harus Anda perhatikan pula, seperti fungsionalitas, goal dari proyek corporate atau commercial space tersebut, hingga brand dan ideologi perusahaan Anda.
Untuk memahami lebih lanjut bagaimana proyek corporate interior design and construction dapat dijalankan sesuai dengan kebutuhan spesifik perusahaan dan brand Anda, yuk kenali 5 jenisnya berikut ini! Selamat membaca!
Desain Interior Bisnis F&B
Sektor bisnis food and beverage alias F&B juga dikenal dengan nama bisnis kuliner di Tanah Air. Nah, hanya dengan melihat contoh dari berbagai commercial space bisnis F&B yang ada di sekitar Anda saja, Anda barangkali sudah bisa langsung menangkap bahwa proyek corporate interior design and construction untuk sektor ini sangat fokus pada tampilan visual, kan? Di samping itu, desain interiornya juga dibuat dengan tujuan agar para pengunjung merasa nyaman dan betah.
Tak hanya itu saja, asa corporate interior design and construction untuk bisnis F&B pun fokus pada bagaimana bisnis dapat terlihat menonjol disbanding para pesaingnya sekaligus membangun branding yang konsisten, terutama untuk bisnis franchise atau yang punya cabang.
Renovasi dan Desain Interior Kantor
Dalam hal interior kantor, perbedaan dapat Anda lihat berdasarkan skala perusahaan – apakah kantor tersebut milik perusahaan multinasional, UMKM, start-up, dan sebagainya. Pasalnya, perencanaan ruang kantor sangat memengaruhi dan mencerminkan budaya komunikasi di dalam sebuah perusahaan, sehingga faktor ini akan bervariasi, terutama berdasarkan ukuran dan budaya perusahaan. Di samping itu, apa yang jadi produk maupun layanan sebuah perusahaan juga merupakan faktor kunci lain yang juga dipertimbangkan oleh jasa corporate interior design and construction dalam proyek ini.
Renovasi Unit Komersial
Unit komersial di sini meliputi kantor, industri, maupun ritel. Dan proyek renovasi yang dimaksud adalah membongkar semua elemen bangunan kantor yang ada – tepatnya yang bersifat temporer. Jenis proyek seperti ini biasanya dilakukan untuk bangunan atau properti komersil yang disewakan dan masa sewa sebelumnya sudah habis, sehingga bangunan perlu dikembalikan ke kondisinya yang semula. Untuk pengerjaan proyek yang satu ini, Anda perlu memastikan bahwa jasa corporate interior design and construction yang dipilih memiliki tim kontraktor renovasi yang bersertifikasi dan berpengalaman.
Desain Interior Ritel untuk Muka Toko (Store Front)
Esensi atau poin utama dari desain muka toko alias store front sangat berkaitan erat dengan aspek estetikanya. Lewat penggunaan warna dan penataan display barang secara psikologis, toko akan mampu menarik perhatian orang-orang, yang mendorong mereka agar datang berkunjung dan akhirnya melakukan pembelian.
Renovasi Instansi Pendidikan
Kemudian ada pula proyek renovasi dan desain interior untuk properti instansi pendidikan, baik itu sekolah umum (negeri) maupun swasta. Hal ini berkaitan erat dengan upaya untuk menciptakan lingkungan serta suasana yang nyaman dan aman bagi para murid agar dapat berkonsentrasi dengan tenang selama menghabiskan waktu di lingkungan sekolah, termasuk di ruang kelas, kantin, perpustakaan, ruang belajar, dan sebagainya.